Banjarmasin, 16 September 2023. Dalam rangka pengenalan kehidupan kampus khususnya di Program Pascasarjana, bertempat di Treepark Hotel Banjarmasin. Program Pascasarjana Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin melaksanakan kegiatan Orientasi Mahasiswa Baru pada tahun akademik Semester Ganjil 2023/2024. Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk mengenalkan sistem pengelolaan, sistem akademik, fasilitas dan lain sebagainya yang ada di Program Pascasarjana Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari Banjarmasin kepada mahasiswa baru.
Pada kegiatan ini, selain Orientasi Mahasiswa Baru diadakan juga Tes Potensi Akademik untuk para mahasiswa baru.